Selamat Datang di TUGAS AKHIR DIGITAL
Abstrak | Full Paper |
PENGARUH KESIAPAN ORGANISASI, DORONGAN EKSTERNAL DAN MANFAAT YANG DIRASAKAN TERHADAP ADOPSI E-COMMERCE (Studi Kasus UMKM Di Kota Padang) Dhean Rofifah Indriani |
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kesiapan organisasi, dorongan eksternal dan manfaat yang dirasakan terhadap adopsi E-commerce pada Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) di Kota Padang menggunakan Diffusion Of Inovation (DOI) Theory. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Data yang digunakan adalah data primer yang diperoleh melalui kuesioner. Populasi penelitian ini adalah UMKM yang berada di sekitar Kota Padang yang sudah menggunakan E-commerce. Sampel pada penelitian ini sebanyak 100 unit UMKM. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah simple random sampling dan purposive sampling dengan menggunakan model regresi linear berganda dengan aplikasi SPSS versi 25 dan dengan tingkat signifikansi sebesar 5%. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara simultan menunjukkan bahwa kesiapan organisasi, dorongan eksternal dan manfaat yang dirasakan berpengaruh terhadap adopsi E-commerce. Secara parsial kesiapan organisasi dan dorongan eksternal tidak berpengaruh terhadap adopsi E-commerce, sedangkan manfaat yang dirasakan secara parsial berpengaruh terhadap adopsi E-commerce. Kata Kunci :Kesiapan Organisasi, Dorongan Eksternal, Manfaat yang Dirasakan, Adopsi E-commerce Pembimbing 1 :Elfitri Santi, SE.,M.Kom.Ak Pembimbing 2 :Dedy Djefris, SE.,M.Ak.Ak Tahun Pembuatan :2024 |