Guest

Selamat Datang di TUGAS AKHIR DIGITAL

Abstrak | Full Paper
PERHITUNGAN HARGA POKOK PRODUKSI MENGGUNAKAN METODE JOB ORDER COSTING PADA BENGKEL LAS EDI TERALI
Azizah Mutiara Sari
Tugas Akhir ini bertujuan membahas perhitungan Harga Pokok Produksi (HPP) di Bengkel Las Edi Terali yang beroperasi dengan sistem produksi berdasarkan pesanan. Perhitungan dilakukan menggunakan metode Job Order Costing untuk mengidentifikasi komponen biaya serta menentukan harga produksi yang akurat. Pada Juni 2024, HPP tercatat sebesar Rp62.237.942, menghasilkan laba kotor Rp21.662.058 (26%) dan laba bersih Rp21.253.375 (25%). Hasil ini dapat menjadi acuan bagi Bengkel Las Edi Terali dalam menetapkan harga jual yang lebih strategis guna memaksimalkan laba dan keberlanjutan usaha
Kata Kunci :Job Order Costing, Manufaktur, Harga Pokok Produksi.
Pembimbing 1 :Rasyidah Mustika, S.ST.,M.Acc
Pembimbing 2 :Josephine Sudiman, SE.,M.Acc.Ak.Ph.D
Tahun Pembuatan :2024