Guest

Selamat Datang di TUGAS AKHIR DIGITAL

Abstrak | Full Paper
ANALISIS PEMANFAATAN LAPORAN KEUANGAN PEMERINTAH DAERAH OLEH MASYARAKAT DAN INVESTOR PADA KABUPATEN PESISIR SELATAN
DEWI SRI LESTARI
Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pemanfaatan laporan keuangan Pemerintah Daerah Kabupaten Pesisir Selatan. Responden ini adalah Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) dan investor. Pertanyaan mendalam diajukan kepada setiap responden, dimulai dari pemahaman terhadap laporan keuangan pemerintah daerah secara umum sampai kepada pemanfaatannya. Hasil analisa dari penelitian ini menunjukkan bahwa masyarakat terinstitusi dan investor di Kabupaten Pesisir Selatan sebagai bagian dari pengguna laporan keuangan pemerintah daerah belum memanfaatkan laporan keuangan pemerintah daerah secara optimal. Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM)hanya menggunakan Laporan Realisasi Anggaran dan Catatan atas Laporan Keuangan untuk melaksanakan fungsi pengawasan dan menilai kinerja pemerintah daerah.

Kata Kunci :-
Pembimbing 1 :Amy Fontanella SE.M.Si.Ak
Pembimbing 2 :Ulfi Maryati SE.,M.Ak.,Ak
Tahun Pembuatan :2009