Guest

Selamat Datang di TUGAS AKHIR DIGITAL

Abstrak | Full Paper
ANALISIS LAPORAN KEUANGAN PEMERINTAH KOTA PADANG TAHUN ANGGARAN 2004 s/d 2007
RENNI KURNIAWITA
Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana Pemerintah Kota Padang melaksanakan
tanggung jawab finansialnya kepada publik dalam penyusunan laporan keuangan yang dapat menjadi dasar dalam pengambilan keputusan ekonomi, sosial dan politik. Laporan Keuangan yang diteliti adalah Laporan Keuangan Pemerintah Kota Padang tahun 2004-2007 yang terdiri dari Laporan Neraca, Laporan Realisasi Anggaran, Laporan Arus Kas dan Catatan Atas Laporan Keuangan. Laporan ini menggunakan format penyajian laporan keuangan berdasarkan Kepmendagri 29/2002 untuk Laporan Keuangan tahun anggaran 2004-2005 dan PP No.24/2005 untuk Laporan Keuangan tahun anggaran 2006-2007. Data yang digunakan adalah data sekunder berupa laporan hasil pemeriksaan BPK terhadap Laporan Keuangan Pemerintah Kota Padang. Analisis dalam penelitian ini menggunakan teknik analisis time series, dengan alat ukur berupa analisis pertumbuhan, analisis trend, rasio keuangan, analisis arus kas perkomponen dan analisis arus kas bebas. Hasil dari analisis ini adalah Pemerintah Kota Padang memiliki rasio keuangan yang likuid dan solvabel (mampu memenuhi seluruh kewajibannya baik jangka pendek maupun jangka panjang) dimana rasio solvabilitasnya sebesar 87,69 untuk tahun 2007 dan 65,99 untuk tahun 2006, sedangkan untuk tahun 2004 dan 2005 rasio keuangan Pemerintah Kota Padang solvable namun tidak likuid (kurang memiliki kemampuan untuk memenuhi kewajiban jangka pendek tetapi secara keseluruhan dapat memenuhi kewajiban jangka panjangnya)dimana rasio solvabilitas sebesar 158,62 tahun 2005 dan 175,53 tahun 2004. Standar rasio yang dianggap aman yaitu >1. Jadi kinerja Pemerintah Kota Padang telah mengalami peningkatan selama empat tahun berturut-turut.

Kata Kunci :-
Pembimbing 1 :Desi Handayani,SE.Ak
Pembimbing 2 :Gustati, SE. Ak
Tahun Pembuatan :2009