Guest

Selamat Datang di TUGAS AKHIR DIGITAL

Abstrak | Full Paper
Akuntansi Persediaan Barang Dagang Pada CV. INCO (Distributor Alat-Alat Kosmetik)
FENNY ROLAYANTI B
Persediaan merupakan komponen yang sangat penting di neraca. Kesalahan mencantumkan nilai persediaan di neraca mengakibatkan laporan laba rugi periode yang bersangkutan tidak mencerminkan keadaan yang sebenarnya. Informasi dalam laporan keuangan harus disajikan secara benar dan wajar sesuai dengan Standar Akuntansi Keuangan yang berlaku. Untuk memperoleh informasi tersebut diperlukan proses akuntansi. Masalah akuntansi persediaan adalah masalah pencatatan dan penilaian persediaan. Persediaan yang ada pada perusahaan dagang adalah persediaan barang dagang. CV. INCO merupakan perusahaan yang menjual alat-alat kosmetik (kecantikan). Perusahaan menggunakan sistem pencatatan secara Fisik yaitu sistem pencatatan persediaan tanpa mengikuti mutasi persediaan dan pada akhir periode perusahaan harus melakukan penghitungan kembali (stock opname) dan membuat jurnal penyesuaian. Metode penilaian persediaan yang digunakan adalah metode FIFO yang menilai persediaan berdasarkan harga pokok yang paling akhir. Dilihat dari banyaknya jenis barang dan frekuensi penjualan yang tinggi, penggunaan metode FIFO-Fisik sudah cukup efektif.

Kata Kunci :-
Pembimbing 1 :Muhammad Raffi, SE. Ak
Pembimbing 2 :Anda Dwi Haryadi ,.SE,.Ak
Tahun Pembuatan :2007