Guest

Selamat Datang di TUGAS AKHIR DIGITAL

Abstrak | Full Paper
PENENTUAN HARGA POKOK PRODUKSI BERDASARKAN METODE HARGA POKOK PROSES PADA USAHA BINTANG RAYA PILAR
INDAH MAHA SARI
Perhitungan harga pokok produksi sangat di perlukan untuk mengetahui seberapa besarnya biayabiaya yang terjadi untuk menghasilkan suatu produk. Perhitungan tersebut sangat bermanfaat bagi manajemen perusahaan dalam menentukan harga jual produk. Elemen-elemen biaya yang diperhitungkan dalam harga pokok produksi adalah biaya bahan baku, biaya bahan penolong, biaya tenaga kerja langsung dan biaya overhead pabrik. Usaha Bintang Raya Pilar merupakan suatu perusahaan manufaktur yang memproduksi pilar rumah, polongan sumur, pagar boling dan batu kerawang. Selama menjalankan proses produksi perusahaan belum melakukan perhitungan terhadap harga pokok produksi dan perlakuan terhadap produk rusak/cacat. Setelah dilakukan analisa dan perhitungan biaya-biaya yang dikeluarkan dalam proses produksinya, maka didapat harga pokok produksi untuk pilar rumah Rp 146.829,57, untuk polongan sumur Rp 94.449,57, untuk pagar boling Rp 2.723,74, dan untuk batu kerawang Rp 3.264,98. Terdapat penambahan biaya terhadap produk cacat yang menaikkan harga pokok pilar rumah, dan kerugian akibat adanya produk rusak pada produk batu kerawang, karena produk tersebut tidak dapat dijual kembali.

Kata Kunci :-
Pembimbing 1 :Armel Yentifa, SE.,M.Si.,Ak
Pembimbing 2 :desi handayani,S.E.Ak
Tahun Pembuatan :2009