Guest

Selamat Datang di TUGAS AKHIR DIGITAL

Abstrak | Full Paper
PENYUSUNAN LAPORAN KEUANGAN PADA UKM ERINA (USAHA GELAMAI & BERAS RENDANG)
LIZA
Tujuan akhir akuntansi keuangan adalah menyajikan laporan keuangan, sebagai laporan pertanggung jawaban pimpinan, yang berguna bagi pihak-pihak yang memerlukan informasi ekonomi yang sangat penting untuk pengambilan keputusan.  Data yang kurang lengkap mengakibatkan laporan keuangan periode yang bersangkutan tidak mencerminkan keadaan yang sebenarnya.  Informasi dalam laporan keuangan harus disajikan secara benar dan wajar sesuai dengan Standar Akuntansi Keuangan yang berlaku. Masalah akuntansi keuangan adalah masalah penyusunan laporan keuangan.  Usaha Erina merupakan perusahaan pabrik yang memproduksi serta menjual makanan asli payakumbuh. Perusahaan hanya melakukan pencatatan uang masuk dan uang keluar tanpa memisahkan unsur biaya, yaitu: biaya produksi, biaya administrasi dan biaya penjualan.  Jenis laporan keuangan yang dibuat perusahaan meliputi laporan laba rugi dan laporan perubahan modal. Sedangkan laporan harga pokok produksi dan neraca tidak terdapat.

Kata Kunci :-
Pembimbing 1 :Gustati, SE.,M.Si.,Ak
Pembimbing 2 :Desi Handayani, SE.Ak
Tahun Pembuatan :2008