Selamat Datang di TUGAS AKHIR DIGITAL
Abstrak | Full Paper |
ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PERUSAHAAN DI INDONESIA MELAKUKAN AUDITOR SWITCHING SECARA VOLUNTARY (Studi Empiris pada Perusahaan yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2009-2013) DHITA YOLANDA ADLI |
Dalam praktik jasa akuntan publik, pemerintah mengeluarkan aturan mengenai rotasi Kantor Akuntan Publik (KAP) maupun akuntan publik. Salah satu isu auditor switching ini adalah adanya perusahaan yang melakukan pergantian auditor secara voluntary, isu ini menimbulkan pertanyaan mengenai faktor apa yang menyebabkan perusahaan melakukan penggantian auditor sebelum batas waktu yang telah ditetapkan oleh peraturan. Penelitian ini bertujuan untuk menguji faktor-faktor yang mendorong klien untuk melakukan auditor switching secara voluntary. Variabel yang digunakan dalam penelitian ini adalah opini audit, reputasi KAP, financial distress, kepemilikan asing dan kepemilikan pemerintah. Sampel penelitian ini adalah perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2009-2013. Total sampel penelitian berjumlah 41 perusahaan dengan 205 pengamatan berdasarkan purposive sampling. Pengujian penelitian ini menggunakan analisis regresi berganda (multiple regression) dengan menggunakan SPSS versi 17. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara simultan opini audit, reputasi KAP, financial distress, kepemilikan asing dan kepemilikan pemerintah mempengaruhi auditor switching secara voluntary, sedangkan secara parsial variabel independen yang mempengaruhi auditor switching secara voluntary adalah reputasi KAP dan kepemilikan asing, namun untuk variabel independen lainnya seperti opini audit, financial distress dan kepemilikan pemerintah tidak mempengaruhi auditor switching secara voluntary. Kata Kunci :voluntary auditor switching, opini audit, reputasi KAP, financial distress, kepemilikan asing dan kepemilikan pemerintah Pembimbing 1 :Yossi Septriani, SE., M.Acc.,Ak Pembimbing 2 :Firman Surya S.E.,Msi.Ak Tahun Pembuatan :2014 |