Guest

Selamat Datang di TUGAS AKHIR DIGITAL

Abstrak | Full Paper
ANALISIS RGEC SEBAGAI PENILAIAN TINGKAT KESEHATAN BANK (Studi Kasus pada Bank Abadi Tahun 2012)
RAHMAT HERYANDI
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana tingkat kesehatan Bank Abadi pada tahun 2012 jika diukur dengan menggunakan pendekatan RGEC (Risk Profile, Good Corporate Governance, Earnings,  Capital). Faktor Risk Profile dinilai melalui penilaian risiko inheren yang didukung oleh data-data yang terdapat dalam laporan keuangan berupa NPL, NPA, LDR dan kualitas penerapan manajemen risiko secara keseluruhan menggambarkan pengelolaan risiko yang telah dilaksanakan dengan sangat baik. Faktor Good  Corporate Governance Bank Abadi sudah memiliki dan menerapkan tata kelola perusahaan dengan sangat baik. Faktor Earnings atau Rentabilitas yang penilaiannya terdiri dari ROA dan NIM Bank Abadi sangat memadai, laba Bank Abadi melebihi target dan mendukung pertumbuhan permodalan bank. Dengan menggunakan indikator KPMM, peneliti membuktikan bahwa Bank Abadi memiliki faktor Capital yang sangat baik, yaitu diatas ketentuan Bank Indonesia sebesar 8%. Hasil analisis menunjukkan bahwa tingkat kesehatan Bank Abadi pada tahun 2012 secara keseluruhan berada pada tingkat kesehatan bank yang sangat sehat.


Kata Kunci :Tingkat Kesehatan Bank, RGEC
Pembimbing 1 :Eliyanora, SE., M.Ak., Ak
Pembimbing 2 :Novrina Chandra SE.MM.Ak
Tahun Pembuatan :2014