Selamat Datang di TUGAS AKHIR DIGITAL
Abstrak | Full Paper |
PENYUSUNAN LAPORAN KEUANGAN DENGAN MENGGUNAKAN EXCEL FOR ACCOUNTING PADA USAHA KERUPUK KULIT LIMA PUTRI DELVITA SARI PUTRI |
Laporan keuangan merupakan kajian secara kritis, sistematis dan metodologis terhadap laporan keuangan untuk mengetahui kondisi keuangan baik pada waktu yang telah berlalu, kondisi tahun berjalan maupun prediksi tentang masa mendatang. Laporan keuangan merupakan ringkasan dari suatu proses pencatatan, merupakan suatu ringkasan dari transaksitransaks keuangan yang terjadi selama tahun buku yang bersangkutan. Usaha Kerupuk Kulit Lima Putri bergerak dalam bidang manufaktur, yaitu pembuatan kerupuk kulit. Usaha ini menghasilkan dua jenis produk, yakni kerupuk kulit dan latur. Selama perusahaan ini berdiri, perusahaan masih menggunakan selebaran untuk pencatatan pembelian maupun penjualan, bahkan terkadang perusahaan tidak mencatat sama sekali transaksi yang terjadi di perusahaan. Oleh karena itu, dalam tugas akhir ini penulis akan melakukan pencatatan atas semua transaksi yang terjadi dalam perusahaan menggunakan Excel For Accounting (EFA). Pencatatan atas transaksi menggunakan EFA bertujuan untuk menghasilkan laporan posisi keuangan, laporan laba rugi, laporan perubahan ekuitas, laporan harga pokok produksi dan laporan arus kas. Setelah perusahaan mendapatkan hasil atas laporan keuangan tersebut, perusahaan dapat melihat laba atau rugi usaha dan bisa mengembangkan usaha lebih baik dari tahun sebelumnya. Kata Kunci :- Pembimbing 1 :Endrawati, SE.,M.Kom.,Ak Pembimbing 2 :Dedy Djefris, SE.,M.Ak.,Ak Tahun Pembuatan :2014 |