Guest

Selamat Datang di TUGAS AKHIR DIGITAL

Abstrak | Full Paper
PENYUSUNAN ANGGARAN KOMPREHENSIF PADA USAHA AMANAH FOOD
FERINDRA SARI
Usaha Amanah Food adalah sebuah perusahaan yang bergerak dalam bidang manufaktur yang memproduksi kacang telur. Dalam perkembangannya Usaha Amanah Food ini belum melakukan penyusunan anggaran terutama anggaran komprehensif. Padahal penyusunan anggaran komprehensif dapat membantu manajemen dalam merencanakan segala kegiatan perusahaannya dan memberikan petunjuk dalam setiap pengambilan keputusan. Dalam menyusun anggaran komprehensif pada Usaha Amanah Food digunakan metode semi average. Penulis membandingkan tiga metode yaitu least square, semi average dan trend moment. Metode semi average memiliki standar kesalahan yang paling rendah dibanding metode least square. Jika dibandingkan dengan metode trend moment, metode least square ini memiliki standar kesalahan yang sama karena metode least square merupakan penyederhanaan dari metode trend moment. Maka berdasarkan analisa tersebut untuk menentukan forecast penjualan untuk tahun 2009 digunakan metode semi average.

Kata Kunci :-
Pembimbing 1 :Wiwik Andriani, SE.,M.Si., Ak
Pembimbing 2 :Zalida Afni, S.E., M.Ak. Ak
Tahun Pembuatan :2009