Guest

Selamat Datang di TUGAS AKHIR DIGITAL

Abstrak | Full Paper
RANCANGAN PEMBUKUAN SEDERHANA UD. KAYYISAH BERBASIS KOMPUTER DENGAN MENGGUNAKAN EXCEL FOR ACCOUNTING
RAIHANI ZEBUA
Pada usaha kecil, umumnya aliran kas tidak tercatat dan tidak terevaluasi dengan baik, padahal pembukuan merupakan suatu aktivitas yang sangat bermanfaat untuk menganalisis usaha yang dijalani. Hasil akhir dari pembukuan disajikan dalam laporan keuangan yang berfungsi memberikan
informasi kepada pihak-pihak yang berkepentingan. UD. Kayyisah merupakan suatu usaha yang menjual alat-alat tulis kantor, alat-alat olahraga, alat-alat listirik, dan barang kelontong. UD. Kayyisah telah berkembang pesat sehingga memerlukan pembukuan dalam mengambil keputusan untuk mengetahui posisi keuangan,hasil usaha, dan perhitungan pajak. Program excel for accounting dapat membantu merancang pembukuan UD. Kayyisah. Program ini telah dikenal secara umum oleh masyarakat sehingga mudah untuk diperkenalkan. Program excel for accounting menghasilkan laporan keuangan yang terdiri dari : laporan laba rugi, laporan perubahan modal, Neraca, laporan aruskas dan didukung dengan buku rincian piutang dagang, buku rincian hutang dagang, dan daftar keterangan persediaan.

Kata Kunci :-
Pembimbing 1 :Endrawati, SE.,M.Kom.,Ak
Pembimbing 2 :Sukartini, SE. M. Kom .Ak
Tahun Pembuatan :2009