Selamat Datang di TUGAS AKHIR DIGITAL
Abstrak | Full Paper |
Pengaruh Fraud Hexagon terhadap Kecurangan Laporan Keuangan pada Perusahaan Sektor Industri yang Terdaftar di BEI Tahun 2019-2022 Shirly Humaira |
Penelitian
ini bertujuan untuk menguji pengaruh dari fraud hexagon (tekanan, kesempatan, rasionalisasi,
kemampuan, arogansi dan kolusi) terhadap kecurangan laporan keuangan. Elemen
tekanan
diproksikan dengan target keuangan, elemen kesempatan diproksikan dengan keadaan ideal
industri,
elemen rasionalisasi diproksikan dengan pergantian
auditor,
elemen kemampuan diproksikan dengan pergantian direksi, elemen arogansi diproksikan jumlah foto CEO dan elemen kolusi kerjasama dengan proyek pemerintah.
Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan sektor industri yang
terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) tahun 2019-2022 dengan jumlah sampel 132 data. Pengambilan sampel
dilakukan dengan metode purposive sampling. Teknik analisis data
menggunakan analisis regresi logistik. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa
kerjasama dengan proyek pemerintah berpengaruh terhadap kecurangan laporan
keuangan, sedangkan target
keuangan, keadaan ideal industri, pergantian auditor, pergantian direksi dan
jumlah foto CEO tidak berpengaruh terhadap kecurangan laporan keuangan.
Kata Kunci :Fraud, Fraud Hexagon, Kecurangan Laporan Keuangan. Pembimbing 1 :Dr. Anda Dwiharyadi, SE.,M.Si.Ak Pembimbing 2 :Dedy Djefris, SE.,M.Ak.Ak Tahun Pembuatan :2023 |