Guest

Selamat Datang di TUGAS AKHIR DIGITAL

Abstrak | Full Paper
PERHITUNGAN HARGA POKOK PRODUKSI DENGAN METODE JOB ORDER COSTING PADA USAHA AT PERABOT
NOVITA RAHMADANI
Usaha AT Perabot merupakan usaha yang bergerak dibidang manufaktur yang memproduksi berbagai macam perabot seperti lemari pakaian, lemari tv dan tempat tidur. Usaha ini sudah berkembang cukup baik. Namun, usaha ini belum pernah melakukan penyusunan harga pokok produksi dengan tepat. Oleh karena itu, dalam tugas akhir ini penulis melakukan perhitungan harga pokok produksi dengan metode job order costing untuk 5 pesanan pada usaha AT Perabot untuk bulan Juli 2019. Perusahaan harus dapat melakukan akumulasi biaya produksi baik biaya bahan baku, biaya tenaga kerja langsusng, maupun biaya overhead pabrik. Biaya bahan baku dan tenaga kerja dicatat ke dalam kartu biaya pesanan sebesar nilai yang sesungguhnya terjadi. Biaya overhead pabrik dibebankan berdasarkan tarif yang ditentukan di muka. Untuk dapat mengetahui harga pokok produksi secara tepat sebaiknya usaha AT Perabot menyelenggarakan kartu biaya pesanan, kartu jam kerja, dan melakukan pembebanan biaya overhead pabrik dengan tarif yang ditentukan di muka dan laporan profitabilitas pesanan sehingga dapat mengetahui profitabilitas untuk setiap pesanan.
Kata Kunci :Job Order Costing, Harga Pokok Produksi, Biaya Produksi
Pembimbing 1 :Dr. Amy Fontanella,SE.,M.Si.,Ak.CA
Pembimbing 2 :Armel Yentifa, SE.,M.Si,Ak
Tahun Pembuatan :2019