Guest

Selamat Datang di TUGAS AKHIR DIGITAL

Abstrak | Full Paper
Pengaruh Kualitas Sumber Daya Manusia, Pemanfaatan Teknologi Informasi dan Pengendalian Intern Terhadap Keandalan Pelaporan Keuangan Pemerintah Nagari Di Kabupaten Padang Pariaman
Dewi Septiani Sukma
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kualitas sumber daya manusia, pemanfaatan teknologi informasi dan pengendalian intern terhadap keandalan pelaporan keuangan pemerintah nagari di Kabupaten Padang Pariaman. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Metode pengumpulan data dengan menggunakan kuesioner yang disebarkan secara langsung. Populasi penelitian ini adalah seluruh pemerintah nagari di Kabupaten Padang Pariaman. Sampel penelitian berjumlah 51 orang. Analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda dengan menggunakan program SPSS versi 25. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kualitas sumber daya manusia tidak berpengaruh positif terhadap keandalan pelaporan keuangan pemerintah nagari, pemanfaatan teknologi informasi berpengaruh positif terhadap keandalan pelaporan keuangan pemerintah nagari, dan pengendalian intern berpengaruh positif terhadap keandalan pelaporan keuangan pemerintah nagari.
Kata Kunci :Kualitas Sumber Daya Manusia, Pemanfaatan Teknologi Informasi dan Pengendalian Intern Terhadap Keandalan Pelaporan Keuangan Pemerintah Nagari Di Kabupaten Padang Pariaman
Pembimbing 1 :Rasyidah Mustika, S.ST.,M.Acc
Pembimbing 2 :Eliyanora, SE.Ak,.M.Ak
Tahun Pembuatan :2022