Guest

Selamat Datang di TUGAS AKHIR DIGITAL

Abstrak | Full Paper
PENYUSUNAN LAPORAN KEUANGAN DENGAN APLIKASI KOMPUTER ACCURATE VERSI 4 PADA LEMBAGA PENDIDIKAN DAN KETERAMPILAN SIEC 1 SICINCIN
RAHMAT YUSSAF PUTRA
Laporan keuangan dibutuhkan oleh perusahaan sebagai alat untuk mengkomunikasikan informasi keuangan perusahaan kepada pihak pengguna baik eksternal maupun internal perusahaan. Lembaga Pendidikan dan Keterampilan SIEC 1 Sicincin adalah perusahaan jasa yng memberikan pendidikan dan keterampilan. Lembaga Pendidikan dan Keterampilan SIEC 1 Sicincin beralamat di Jl. Padang-Bukittinggi Km.34 Sicincin Kab.Padang Pariaman. Perusahaan ini semenjak berdiri belum pernah menyusun laporan keuangan sehingga pemilik tidak dapat mengetahui keuntungan dan kerugian yang dialami perusahaan secara pasti. Dalam tugas akhir ini, penulis membantu Lembaga Pendidikan dan Keterampilan SIEC 1 Sicincin dalam menyusun laporan keuangannya dengan menggunakan program Accurate Versi 4, karena dengan menggunakan program ini penyusun laporan keuangan akan lebih mudah, cepat dan efisien. Diharapkan dengan adanya tugas akhir ini dapat membantu perusahaan dalam menyusun laporan keuangan perusahaan sehingga kinerja perusahaan dapat diukur secara pasti.

Kata Kunci :-
Pembimbing 1 :Novrina Chandra, SE., MM.,Ak
Pembimbing 2 :. Eka Siskawati,SE., M.Sc.,Fin
Tahun Pembuatan :2011