Guest

Selamat Datang di TUGAS AKHIR DIGITAL

Abstrak | Full Paper
PENYUSUNAN LAPORAN KEUANGAN BERDASARKAN PSAK 45 PADA YAYASAN TRIDARMA MULYA
DELFIA GUPASINA
Yayasan Tridarma Mulya beralamat di Jalan Baru Indarung Kelurahan Indarung Kecamatan Lubuk Kilangan Kota Padang, Sumatera Barat. Yayasan ini memiliki satu taman kanak-kanak yaitu TK Tridarma. Sumber pendanaan yayasan berasal dari uang SPP, uang iuran kegiatan, uang pendaftaran, uang seragam dan uang alat, serta dana BOP. Sebagai salah satu yayasan yang ada di Indonesia sudah seharusnya Yayasan Tridarma Mulya melakukan pencatatan sesuai dengan standar akuntansi yang berlaku umum di Indonesia yaitu PSAK 45 yang diterbitkan Ikatan Akuntan Indonesia (IAI). Namun, kenyataannya Yayasan Tridarma Mulya hanya melakukan pencatatan terbatas kepada pelaporan uang kas masuk dan kas keluar saja. Dalam tugas akhir ini, penulis menerapkan PSAK 45 untuk menyusun laporan keuangan Yayasan Tridarma Mulya. Dengan menerapkan PSAK 45 dalam penyusunan laporan keuangan yayasan, memungkinkan pihak-pihak yang berkepentingan dapat mengetahui dengan jelas sumber serta cara penggunaan dana yang dimiliki yayasan. Hal tersebut dapat dilihat dari laporan aktivitas, laporan posisi keuangan, laporan arus kas dan catatan atas laporan keuangan.Kata Kunci: PSAK 45, Yayasan
Kata Kunci :PSAK 45, Yayasan
Pembimbing 1 :Ferdawati, SE.,M.Sc.Ak
Pembimbing 2 :Dr. Eka Siskawati, SE.,M.Sc.Ak
Tahun Pembuatan :2019